Thursday, August 2, 2018

Mengenal Logika dan Algoritma Komputer

1.      Pengertian Logika dan Algoritma Komputer
Logika berasal d­ari Bahasa yunani yaitu “Logos” yang berarti ilmu. Logika dapat diartikan ilmu yang mengajarkan cara berfikir untuk melakukan kegiatan dengan tujuan tertentu. Sedangkan algoritma dapat diartikan sebagai sebagai urutan penyelesaian masalahyang disusun secara sistematis menggunakan Bahasa yang logis untuk menyelesaikan suatu permasalahan.

Contoh algoritma yang sering kita lakukan dalam kehidupan sehari-hari :
Algoritma mengirim SMS
1.Mengambil HP
2.Memilih menu pesan di HP
3.Memilih menu tulis pesan baru
4.Ketikan pesan yang akan dikirimkan
5.Setelah selesai, pilih lanjutkan untuk memilih nomor tujuan
6.Klik OK untuk mengirim

2.      Ciri-ciri Algoritma
Ciri-ciri Algoritma antara lain sebagai berikut :
a.Keterbatasan (Finiteness), Harus selesai setelah menyelesaikan sejumlah langkah proses.
b.Kepastian (Definiteness), harus didefinisikan secara tepat dan tidak berarti ganda.
c.Masukan (Input), memiliki 0 atau lebih masukan.
d.Keluaran (Output), memiliki 0 atau lebih data keluaran.
e.Efektifitas (Effectiveness), harus efektif.

3.      Logika dan Algoritma Pada Komputer
Komputer merupakan mesin pemroses. Komputer tidak dapat bekerja sendiri tanpa ada yang mengoprasikan (brainware). Dalam bekerjanya, komputer memerlukan algoritma. Algoritma ditulis dalam Bahasa pemrograman yang berupa instruksi yang dapat dipahami oleh komputer yang kemudian disebut dengan program. Program terdiri dari sederetan instruksi. Bila suatu instruksi dilaksanakan, maka operasi-operasi yang bersesuaian dengan instruksi tersebut dikerjakan komputer. Computer terdiri dari empat komponen utama yaitu komponen Input, Process, Komponen Output serta Memory.

No comments:

Post a Comment

YOUTUBE CHANNEL

Pengertian dan Unsur Nirmana

Nirmana (rupa dasar) merupakan ilmu yang mempelajari berbagai hal yang berkaitan dengan persepsi, ruang, bentuk, warna, dan bahan berwujud...